Selasa, 04 Oktober 2011

It's Me :)


LEBAH. Hewan yang satu ini saya gunakan untuk mendeskripsikan diri saya untuk saat ini.
Dalam memandang kehadiran seekor lebah, terdapat dua sudut pandang sebagai penilaian dari seseorang terhadap hewan ini.
Pertama, seseorang memandang sebagai seekor hewan yang galak, waspada, dan jahat, jika dilihat dari sudut pandang "sengat"-nya yang memang dikenal menyakitkan.
Kedua, seseorang memandang sebagai seekor hewan yang baik, rajin, pekerja keras, dan juga manis, jika dilihat dari sudut pandang "madu"-nya yang memang dikenal manis dan berkhasiat bagi kesehatan.
Melihat dari dua sudut pandang tersebut, saya mendeskripsikan diri saya terhadap hewan ini. Alasannya ..??
Ya, alasannya adalah jika saya merefleksikan diri saya sendiri dan juga dari penilaian orang lain, terutama orang-orang sekitar saya. Sudut pandang pertama bermakna bahwa diri saya terkadang memang terkesan galak, waspada bahkan jahat. Hal ini dapat dilihat melalui sebagian dari diri saya, yaitu "JUTEK" melalui raut wajah dan nada bicara atau galak.
Penilaian ini biasanya saya dapatkan dari orang-orang sekitar saya pada kesan pertama berjumpa. Atau orang lain yang memang belum mengenal saya.Sedangkan sudut pandang kedua bermakna bahwa diri saya sebenarnya baik, rajin, pekerja keras, dan manis :)
Jika seseorang yang belum mengenal saya atau bahkan sudah mengenal saya memiliki kesan pertama bahwa saya JUTEK ataupun galak seperti halnya sudut pandang pertama, berarti mereka belum benar-benar mengenal saya :p
Sebenarnya saya adalah seorang yang manis, rajin, pekerja keras, dan baik hati :D


*Trust me :D


God bless :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar